Kode Etik

Penerapan nilai dan kode etik Perseroan dituangkan dalam Kode Etik (Code of Conduct) dan disosialisasikan kepada seluruh anggota perusahaan. Kode etik Perseroan berlaku secara universal kepada seluruh tingkat jabatan tanpa terkecuali. Dengan menerapkan kode etik dan nilai-nilai perusahaan, Perseroan meyakini bahwa sikap dan karakter Perseroan akan membudaya dalam setiap diri individu Perseroan dan tercermin melalui aktivitas sehari-hari. Implementasi dan penegakan kode etik merupakan landasan dasar aktivitas bisnis yang dijalankan Perseroan serta pilar utama dalam membangun reputasi Perseroan di mata pemangku kepentingan dan publik.